Kamis, 20 Oktober 2016

Keluarga


Ø Definisi dan Pengertian Keluarga
                Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat. Didalam keluarga terdapat Ayah, Ibu, Anak (adik & kakak). Keluarga adalah beberapa orang yang tinggal bersama dalam suatu tempat, dalam satu atap dan saling membutuhkan serta ketergantungan.

Ø Fungsi Keluarga dan Kehidupan Manusia

Dalam kehidupan, keluarga memiliki beberapa fungsi dasar. Sebagai berikut:
1.         Fungsi pendidikan moral dan juga akhlak anak
2.         Fungsi perlindungan untuk setiap anggota keluarga
3.         Fungsi perasaan dan pemberi kasih sayang antar sesama anggota keluarga
4.         Fungsi pendidikan dan juga penanaman ilmu dan praktik agama
5.         Fungsi kasih sayang, rasa aman, dan perhatian antar sesama anggota keluarga



Ø Jenis-Jenis Keluarga
Secara umum, keluarga dibagi menjadi Tiga yaitu: keluarga inti, keluarga konjugal, dan keluarga luas.
1.     Keluarga Inti: merupakan jenis keluarga yang paling dasar atau kecil. Meskipun begitu keluarga inti merupakan jenis keluarga yang memegang peranan terbesar dalam kehidupan setiap orang. Jenis keuarga ini hanya terdiri atas ayah, ibu, dan anak.
2.     Keluarga Konjugal: merupakan keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, anak, yang dilengkapi dengan keberadaan / interaksi dari orang tua ayah atau pun ibu (kakek, nenek). Dibandingkan dengan keluarga inti, cakupan keluarga konjugal cenderung jauh lebih luas dan juga lebih kompleks.
3.     Keluarga Luas: jenis keluarga dengan jumlah personil dan juga luas cakupan paling besar. Keluarga luas terdiri dari personil keluarga konjugal yang telah dilengkapi dengan keberadaan kerabat yang lebih kompleks seperti paman, bibi, sepupu, dan berbagai anggota keluarga lainnya.

Rabu, 05 Oktober 2016

Masyarakat Madani


Masyarakat Madani? sudah ada yang pernah dengar? Kali ini saya akan menceritakan sedikit tentang Masyarakat Madani. 

Masyarakat Madani dapat diartikan sebagai suatu masyarakat yang beradab dalam membangun, menjalani, dan memaknai kehidupannya. 

Dalam bahasa inggris Madani berasal dari bahasa yaitu civil atau Civilized yang artinya Beradab. Masyarakat Madani, pada prinsipnya memiliki multimakna, yaitu masyarakat yang demokratis, menjunjung tinggi etika dan moralitas, transparan, toleransi, berpontensi, aspriratif, bermotifasi, berpartisivasi, konsisten memiliki bandingan, mampu berkoordinasi sederhana, sinkron intergal, mengakui, emansipasi, dan hak asasi. Namun yang paling dominan adalah Masyarakat yang berdemokrasi.

Menurut Wikepedia, unsur unsur Masyarakat Madani seperti berikut:
1.     Adanya publik yang luas
2.     Demokrasi 
3.     Toleransi
4.     Pluralisme
5.     Keadilan Sosial 
Berikut adalah Ciri ciri Masyarakat Madani: 
1.     Terintregasi Indivi - Individu kelompok - kelompok esklusif ke dalam masyarakat melalu kontrak sosial atau aliansi sosial
2.     Menyebarnya kekuasaan sehingga menyebarnya  - kepentingan yang mendominasi dalam masyarakat dapat dikurangi oleh kekuatan - kekuatan internatif 
3.     Terjembatannya kepentingan - Kepentingan individu karena kepenttingan organisasi - keputusan pemerintah
4.     meluasnya kesetiaan (loyalty) kepercayaan (trust) sehingga individu - mementingkan orang lain sehingga tidak individualis
5.     adanya pembebasan masyarakat melalui kebebasan lembaga. 

Hanya itu yang bisa saya sampaikan semoga bermanfaat. Terima kasih.

Kamis, 19 Mei 2016

Wawancara Orang Asing


            Beberapa minggu yang lalu saya dengan beberapa teman saya sedang berada di Mall Kelapa Gading, saya mewawancarai orang asing yang berasal dari daerah Kentucky, Amerika Serikat. Dia bernama Mizi dan bercerita tentang kedatangan nya ke Indonesia. Mr mizi ke Indonesia untuk keperluan bisnis, dia bercerita bahwa dia sudah menetap di Indonesia selama 26 tahun. Dia berkata yang disukai dari Indonesia adalah orang-orangnya yang ramah, dan seputar perbisnisan di Indonesia terkadang naik dan turun tetapi terkadang ada juga orang yang jahat, jadi kita harus berhati-hati. Dia juga mengatakan udara di Indonesia cukup panas dan dia menyukai masakan khas Indonesia yaitu nasi goreng. Mr Mizi juga bercerita tentang kota tempat dia tinggal di amerika, dia berkata ditempatnya ada kastil yang menarik untuk dikunjungi, dan merekomendasikan saya untuk mengunjungi kastil tersebut saat berkunjung ke amerika. Mr mizi juga bisa berbahasa Indonesia, saat saya tanyakan “apakah anda bisa berbahasa Indonesia?” lalu ia menjawab “sedikit-sedikit tapi sering lupa” lalu kami sama-sama tertawa. Tadinya saya masih ingin berbincang-bincang dengannya, tapi mau bagaimana lagi Mr Mizi sepertinya orang sibuk, jadi percakapan kami hanya sampai disitu karna Mr Mizi berkata ia harus menemui orang lain.
            Itulah percakapan saya dengan Mr. Mizi, beliau adalah orang yang baik dan ramah, bahkan saat saya mengucapkan terima kasih untuk waktunya dia berkata “belajarlah yang rajin”.


Senin, 11 April 2016

Museum Prabu Geusan Ulun



            Saat saya sedang berlibur ke sumedang saya mengunjungi museum prabu geusan ulun yang berlokasi di Jl. Prabu Geusan Ulun No. 40 B, Srimanganti, Sumedang, Jawa Barat. Untuk mempermudah menemukan museum ini, museum ini terletak ditengah kota sumedang, 50 meter dari alun-alun ke sebelah selatan.

            Awal mula berdirinya museum ini, diadakan seminar sejarah oleh ahli-ahli sejarah se-jawa barat dan diikuti ahli sejarah dari yayasan pangeran sumedang, dalam seminar tersebut diusulkan nama museum dalah tokoh sejarah diseumedang yang ternyata disepakati nama Raja Sumedang Larang terakhir yang memerintah kerajaan dari tahun 1578-1601, yaitu Prabu Geusan Oeloen. Kemudian namanya berubah menjadi museum Prabu Geusan Ulun agar lebih mudah dieja.


            Museum ini memiliki banyak sekali sejarah jaman kerajaan dahulu, museum ini adalah bukti bahwa di sumedang dahulu terdapat kerajaan besar yaitu Kerajaan Sumedang Larang, banyak benda-benda peninggalan raja-raja tersebut disana, kumpulan benda-benda tersebut disimpan di yayasan pangeran sumedang sejak tahun 1955. Mahkota Binokasih, mahkota kerajaan pajajaran yang diserahkan kepada Prabu Geusan Ulun disimpan disini.


            Museum ini dikelilingi tembok atau dinding yang tingginya 2,5 meter, dibuat pada tanggal 16 agustus 1797. Luas halaman museum kurang lebih seluas 1,88 ha, dengan dihiasi taman-taman dan ditanami pohon-pohon langka.
Selanjutnya saya akan menceritakan salah satu koleksi yang ada dimuseum ini:

Kereta Kencana Naga Paksi


            Kereta kencana ini dahulu digunakan sebagai kendaraan para penguasa sumedang di masa lampau. Bahan nya terbuat dari kayu yang diukir, menurut tour guide disana, ia menjelaskan kepada saya perkiraan berat kereta kencana ini adalah 2 Ton dengan panjang mencapai 6 meter. Kereta naga ini mempunyai banyak symbol ditubuhnya yang memiliki berbagai macam arti. Kepala naga yang berbelalai gajah juga bersayap burung garuda yang mencerminkan symbol kegagahan, memakai mahkota dan kalung sebagai symbol kebesaran kerajaan dan banyak lagi. Menurut guide kereta ini dibuat pada masa kepemimpinan pangeran sugih dan sudah tidak diperbolehkan keluar dari museum karena hawatir mengalami kerusakan. Kereta kencana ini kabarnya dibuat oleh seniman asal Kecamatan Tomo, bernama bapak Caltim.



            Itulah pengetahuan yang saya dapatkan dari tour guide saat berkunjung ke museum ini. 

Sabtu, 09 April 2016

Tugas Keterampilan Komputer 2B



                                                          KETERAMPILAN KOMPUTER 2B**
                                                            KELOMPOK 5
                                  





NAMA KELOMPOK     :  -  Gadis Ranti Afika
-          Indah Agustineu
-          Iviana Polin
-          Monika Tirta Uli
-          Shintia Purba
KELAS                          :   1SA07
DOSEN                         :    Ahmad Hidayat S, KOM.










                                                Tabel Pada Microsoft Word
Pemanfaatan Fasilitas Tabel pada Microsoft Word
    Suatu data dalam dokumen dapat di kelompokkan dan diorganisir dalam suatu tabel. Tabel diperlukan untuk memperlengkap informasi. Pengertian tabel sendiri adalah suatu format tampilan yang terdiri dari baris dan kolom.
Pertemuan antara kolom dan baris tersebut dinamakan dengan sel.  Anda dapat membuat tabel yang seragam dengan sel – sel berukuran standar, menggambar sebuah tabel sendiri dengan beragam ukuran sel, atau sebuah tabel dari teksyang sudah ada. Setelah membuat tabel, anda bisa memasukkan teks, angka, dan gambar – gambar kedalam sel – sel tersebut.
( Gadis Ranti Afika / www.gloomyranti.blogspot.com)

CARA CARA MEMBUAT KOLOM , TABEL , WORD ART , DAN DROP CAP

A. Cara Membuat Kolom Tulisan di Ms.Word

Langkah-langkahnya :
  1. Tulis (ketik) dokumen yang akan anda buat kolom. 
  2. Blok tulisan atau teks yang akan dibuat kolom
  3. Pilih menu ribbon Page Layout 
  4. Klik tombol kolom, tampilan seperti di bawah ini.
Keterangan :
  • One : membuat bentuk tulisan satu kolom (seperti ketikan biasa). 
  • Two : membuat tbentuk tulisan dua kolom tulisan,yang sama besar lebarnya. 
  • Three: membuat bentuk tulisan menjadi tiga kolom tulisan, yang sama besar lebarnya. 
  • Left : membuat tulisan menjadi dua kolom, kolom sebelah kiri lebih kecil dari kolom sebelah kanan. 
  • Right : membuat tulisan menjadi dua kolom, kolom sebelah kanan lebih kecil dari kolom sebelah kiri. 
  • More Columns : menampilkan pilihan lain untuk pembuatan kolom lebih lanjut. 
5.      Pilih salah atu jenis kolom yang dgunakan sesuai keinginan anda, misanya anda pilih tampilan kolom dua.

( Indah Agustineu / www.Indahwhite.blogspot.com)

B. Membuat Tabel pada Microsoft Word 2007

Untuk membuat Tabe; pada Ms. Word ada Tiga cara, yaitu :

1. Cara Pertama Menggunakan Tamplate

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pada insert tab 
  2. Tables grup klik table 
  3. Pilih Quick Tables, dan kemudian pilih atau klik template yag diinginkan. 
  4. Ganti data pada template 
2. Cara Kedua Menggunakan Menu Tabel

Langkah-langkahnya sebagaui berikut:
  1. Pada Insert tab, Tables grup, klik Table. 
  2. Di bagian Insert Table, geser mouse untuk memilih jumlah baris dan kolom, lihat gambar berikut: 

3. Cara Ketiga Menggunakan Insert Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut :
  1. Pada Insert tab, Tables grup, klik Table. 
  2. Kemudian klik Insert Tableuntuk memunculkan kotak dialog.
Di bagian Table size, masukkan jumlah baris dan kolom.
Di bagian AutoFit behavior, buat pilihan untuk menyesuaikan ukuran tabel.


4. Cara Menggambar Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pada Insert tab, Tables grup, klik Table, dan kemudian klik Draw Table. 
  2. Pointer akan berubah menjadi pensil. 
  3. Buat kotak persegi. Kemudian buat garis kolom dan baris di dalamnya. 
  4. Untuk menghapus garis, pada Table Tools, Design tab, Draw Borders grup, klik Eraser. 
  5. Klik garis yang ingin dihapus.



5. Cara Menambah Kolom dan Baris Pada Tabel

Lagkah-langkahnya sebagai berikut :
  1. Klik pada sel yang ingin ditambahkan baris atau kolom 
  2. Pada Table Tol, di Layout Tab, Rows dan Columns grup,pilih :
·         Insert Below : untuk menyisipkan baris baru di sebelah bawah sel. 
  • Insert Left : untuk menyisipkan kolom baru di sebelah kiri sel.. 
  • Insert Right : untuk menyisipkan kolom baru di sebelah kanan sel. 
Tip: kita juga bisa menggunakan klik kanan pada sel untuk menampilkan pilihan di atas.Cara Menghapus Sel, Baris, Kolom atauTable.

6. Cara Menghapus Sel, Baris, Kolom atau Table
Langkah-langkahnya sebagai berikut:

Pada Table Tools, di Layout tab, Rows & Columns grup, klik Delete
Tentukan pilihan, apakah akan menghapus sel, kolom, baris atau tabel.


7. Cara Menggabungkan atau Membagi Sel Pada Tabel
Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  • Menggabungkan sel 
  1. Pilih sel-sel yang akan digabungkan. 
  2. Pada Table Tools, Layout tab, Merge grup, klik Merge Cells. 
  • Membagi sel 
  1. Klik sebuah atau beberapa sel yang akan dibagi. 
  2. Pada Table Tools, Layout tab, Merge grup, klik Split Cells. 
  3. Masukkan jumlah kolom atau baris yang ingin dibagi. 
  4. Centang kotak merge cells before split, apabila sel yang ingin dibagi lebih dari satu.
  5. Misalnya, ada 2 sel yang akan dibagi menjadi 4. Bila kotak ini dicentang maka sel akan digabung dahulu baru kemudian dibagi. Sebaliknya bila kotak ini tidak dicentang, maka masing-masing sel akan dibagi 4 sehingga jumlah sel baru adalah 8. 









8. Cara Format Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  • Menggunakan Table Styles 
  1. Klik tabel yang ingin diformat. 
  2. Pada Table Tools, klik Design tab. 
Di Table Styles grup, tempatkan kursor di setiap style untuk melihat tampilan tabel. 
3. Klik style yang ingin digunakan. 
4. Di bagian Table Style Options grup, centang kotak elemen tabel yang ingin digunakan, seperti Header Row, Total Row, dan lain-lain.
  • Membuat dan Menghapus Garis Pembatas 
  1. Membuat Garis Pembatas 
  • Klik tabel atau bagian tabel yang ingin diberi garis pembatas. 
  • Pada Table Tools, klik Design tab. 
  • Di bagian Table Styles grup, klik tanda panah pada Borders, dan pilih bentuk garis pembatas yang disediakan. Atau klik Borders and Shading, dan pada Borders tab, pilih bentuk garis pembatas yang diinginkan.

  • Menghapus Garis Pembatas
  1. Klik tabel atau bagian tabel yang ingin dihapus garis pembatasnya. 
  2. Pada Table Tools, klik Design tab. 
  3. Di bagian Table Styles grup, klik tanda panah pada Borders, dan klikNo Border untuk menghapus pembatas tabel. 
  4. Untuk menghapus bagian tertentu saja, klik tanda panah pada Borders, dan kemudian klik Borders and Shading. Pada Borders tab, di bagianpreview, klik garis yang ingin dihilangkan. 
9. Cara Mengatur Pemisahan Baris dalam Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Mencegah pemisahan isi baris dalam tabel
  2. Microsoft Word akan secara otomatis memisahkan isi baris tabel yang panjang ke halaman berikutnya bila baris tersebut terletak di akhir halaman. Untuk membuat isi baris yang panjang ini tidak terpisah dan ditempatkan semuanya di halaman selanjutnya, gunakan cara berikut: 
  3. Klik pada tabel. 
  4. Pada Table Tools, klik Layout tab. 
  5. Di Table grup, klik Properties, dan pilih Row tab. 
  6. Hilangkan pilihan pada kotak Allow row to break across pages dan klik OK. 
  • Memisahkan tabel ke halaman selanjutnya pada baris tertentu 
  1. Klik pada baris yang ingin ditempatkan di halaman berikutnya. 
  2. Tekan CTRL+ENTER. Cara ini disebut juga page break manual. 
10. Cara Membuat Table Heading Berulang Pada Setiap Halaman

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pilih baris heading (harus termasuk baris pertama pada tabel). 
  2. Pada Table Tools, Layout tab, Data grup, klik Repeat Header Rows.
Catatan: Table heading berulang hanya ada di print layout view atau ketika Anda mencetak dokumen tersebut. Table heading berulang tidak akan muncul bila Anda melakukan page break manual (CTRL + ENTER) dalam tabel.
  • Untuk menghilangkan table heading berulang:
  1.  klik pada heading table di halaman pertama. Pada Table Tools, Layout tab, Data grup.
  2. klik Repeat Header Rows. 
11. Mengurutkan Data pada Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Klik pada tabel. 
  2. Pada Table Tools, Layout tab, Data group, klik Sort. 
  3. Pada kotak dialog Sort, pilih kolom atau header kolom yang dijadikan sebagai dasar pengurutan. 
12. Memberi Penomoran Pada Sel di Tabel

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pilih sel pada tabel yang akan diberi nomor.
  2. Tip: Untuk memberi nomor pada setiap baris, klik pada kolom pertama. 
  3. Pada Home tab, Paragraph grup, klik Numbering. 
( Iviana Polin / www.ivianapolin.blogpot.com)









C. Cara Membuat Word Art
  1. Letakkan kursor pada area kerja tempat yang akan disisipkan WordArt.
  2. Aktifkan Ribbon Insert
  3. Klik tombol WordArt pada grup text.
  4. Pilihlah salah satu style WordArt.
  5. Kemudian ketikan text yang akan disisipkan.
  6. Lalu klik OK.
( Monika Tirta Uli / www.monikatirta.blogspot.com)


D. Cara Membuat Drop Cap
  1. Ketik teks
  2. Letakkan kursor pada paragraf yang akan diberi Drop Cap
  3. Blok huruf pertama pada paragraf
  4. Klik menu INSERT kemudian pilih Drop Cap
  5. Pilih salah satu pilihan antara Dropped dan IN Margin, Dropped berarti huruf yang lebih besar berada menjorok kedalam paragraf tersebut, sedangkan In Margin berarti huruf yang diperbesar berada didalam margin kertas, sedangkan huruf lain tetap pada pengaturan margin yang sama.
( Shintia Purba / www.shintiapurba.blogspot.com)